Senin, 22 Oktober 2012

Menguak Banyaknya Nama Asep di Dunia, Kebetulan atau Konspirasi?

Boleh percaya atau tidak, tulisan saya kali ini saya tulis setelah saya melakukan berbagai macam research dan penelitian tentang nama Asep di dunia ini. Mungkin penelitian ini terdengar konyol, memang. Namun Kalian akan tercengang begitu melihat data dan fakta mengenai keberadaan Asep di dunia ini.

Asep adalah nama untuk anak laki-laki dimana nama tersebut berasal dari bahasa Sansekerta dengan pengertian, definisi atau arti nama "dupa wangi". Tepat sekali, arti nama yang memang sulit dimengerti.

Semakin banyaknya jumlah Asep di Indonesia maka muncul Paguyuban Asep se-Indonesia yang memiliki tagline "Ti Asep, Ku Asep, Keur Indonesia” (Dari Asep, Oleh Asep, Untuk Indonesia)". Saya mulai mencurigai tujuan paguyuban tersebut, jangan sampai suatu saat nanti muncul gerakan separatis yang memiliki wacana untuk meng-Asep-kan Indonesia.

"Tidak, Kami tidak pernah mengagendakan untuk meng-Asep-kan Indonesia" ujar Asep 21 tahun-ojek payung, ketika tengah menjajakan payungnya di sekitar Stasiun Senen. Senada dengan bantahan Asep tersebut juru bicara Asep Show yang tidak bersedia disebutkan namanya juga membantah keras tudingan tersebut.

Asep Suaji, sosok Asep yang tengah naik daun


Menurut data Badan Pusat Statistik, pada sensus penduduk dari tahun 2005 sampai sensus penduduk tahun 2010, jumlah populasi asep sendiri melonjak drastis mengalahkan populasi Agus, Wati dan Eko. Jika kita bandingkan jumlah populasi Asep dengan jumlah populasi manusia di Indonesia mungkin 2% masyarakat indonesia bernama Asep. Jumlah yang tidak sedikit mengingat jumlah penduduk Indonesia termasuk 3 Besar di Dunia.

Untuk menghitung Populasi Asep di Indonesia sendiri sebenarnya mudah, yaitu Jumlah Penduduk di Indonesia dikurangi Jumlah Populasi bukan Asep. Namun sangat susah sekali mendapatkan data yang valid mengenai Jumlah populasi bukan Asep dari Catatan sipil dan Badan Pusat Statistik yang melakukan sensus penduduk.

Jika kita mencari nama asep di id.wikipedia.org maka akan muncul beberapa Asep yang paling berpengaruh.

Courtesy : www.id.wikipedia.org


Maka hati-hati dan waspadalah penduduk bumi, karena suatu saat populasi Asep akan menggusur populasi Manusia sebagai kedudukan tertinggi pada rantai makanan, WASPADALAH!!!







Jumat, 19 Oktober 2012

Kamis Malam Move On Bersama Eps.3 (@yaazziill)

Hallo Jumpa Lagi di Kamis Malam Move On bersama, Narasumber kali ini adalah Seorang Mahasiswi dari salah satu Universitas swasta di Bandung.

inside pict : Yazil memang Beda

Nama              : Yazilatun Nadiyah
Hobi                : Jualan Baju
Domisili            : Bandung
Pekerjaan         : Mahasiswi Fakultas Komunikasi Jurusan Komunikasi Jurnalistik


Ditemui via twitter, Gadis lincah yang juga pemilik online shop terkemuka ini memaparkan sedikit pendapatnya tentang bagaimana dunia jurnalistik itu seharusnya dan tips trik agar tetap survive dalam berjomblo selama kurang lebih 1 dasawarsa.


Malam Mbak Yazil, apa kabar?
Alhamdulillah, luar biasa, Allahuakbar!

Selain jadi mahasiswa,kegiatan mbak sekarang apa?
Eh bentar, bisa diganti gak? Aku yg nanya aja gimana? Ceritanya episode spesial
 


Dikarenakan jiwa reportase narasumber kali ini cukup menggebu-gebu, maka narasumber kali ini balik mewawancarai saya. Namun saya tidak gentar, saya dilahirkan dalam situasi seperti ini. Saya sudah seperti Sylvester Stalone di Film "Rambo" yang bisa beradaptasi di situasi sulit seperti apapun. * Latar belakang pun beralih ke hutan hujan tropis vietnam seperti setting film Rambo.*



Asik ayoo kita mulai tanya jawab lagi sibuk apa skrg mas alfa? Tanya Yazil dengan mata berbinar.
Lagi sibuk jaga berat badan aja, maklum dijaman globalisasi ini kesehatan adalah harga mati. Sekarang saya rajin mngganti cemilan, semula gorengan sekarang kuaci.

Kita mundur dulu ke masa lalu ya, mengenai karir anak band anda. Sekarang apa kabarnya?
Sepiring nasi telah mengalahkan segalanya, tapi gejolak indie saya masih ada. Buktinya saya masih memakai kaos kaki yang belum dicuci selama 1 minggu, cukup indie bukan?SAYA MENOLAK TUA!

Cukup indie dan cukup narsis. Sebagai mantan anak band, apa pendapat anda mengenai industri musik saat ini?
Saya pernah berdiskusi dengan Om Bens Leo tentang fenomena ini. Kami punya kegelisahan yang sama dan telah kami tuangkan ke dalam sebuah lagu dengan format karaoke.
Sebenarnya kondisi industri musik  saat ini pernah diramalkan oleh Mamah Dedeh. Mungkin kalau John Lenon, Elvis Presley, Freddy Mercury, Kurt Cobain, Jimi Hendrix dan Mbah Surip masih hidup, mereka akan memilih mati muda.

Cukup soal musik. Seberapa besar pengaruh putusnya ariel dan luna maya pada kisah percintaan anda? 
Menurut hemat saya sebagai insan akademis, putusnya mereka adalah trik marketing. Sejak mereka putus, Noah melejit dan bukunya terjual lebih dari 127.000 eksemplar. Kebetulan? tentu tidak.
Kisah mereka cukup mempengaruhi saya. Untuk sekedar antisipasi, saya tidak pernah lagi membawa handphone berkamera saat berkencan.

Analisanya menarik sekali, kalau mengenai fenomena "ciyus dan miapah" bagaimana analisa anda?

Sebagai Pemuda yang gemar membawa Kamus Besar Bahasa Indonesia, Saya prihatin! Fenomene tersebut semakin menguatkan opini saya bahwa kita hidup di negara yang lebay.

Ada yang menarik, anda mengatakan tentang berkencan. Apakah itu artinya anda sudah berkencan kembali?
Tentu sudah, saya tetap berikhtiar setelah menonton film "500 Days Of Summer". Kini saya sudah bukan butiran debu, namun rumput teki yang bisa tumbuh dimana saja.

Sedap. Apakah ada tips yang bisa dibagi? Agar lebih banyak rumput-rumput yang survive?
KEEP HUNGER KEEP STRUGLE, intinya gak usah minder karena jomblo punya tempat yang istimewa dalam kehidupan bermasyarakat.
Sebagai seorang Youtuber, saya menganalogikan kehidupan percintaan seperti menonton video youtube. Kadang lancar kadang buffer. Kadang cinta memang harus berakhir seperti kita menonton video klip yang berdurasi pendek, kita hanya tinggal memilih dan menekan tombol play pada video lain yang kita suka dan tentunya lebih baik. Namun pastikan video yang akan kita tonton terakhir adalah video yg berdurasi lama sebagai pengantar tidur.

Sangat curcol sekali.beralih ke politik. Menurut anda siapa yang punya peluang paling besar di PILPRES 2014?
Saya pikir Prabowo/JK, namun cukup menarik menyikapi kombinasi antara Pak Tarno & Julia Perez, saya pikir mereka akan membuat gebrakan 2014 nanti.

Gokil. Bagaimana tentang masa depan. Ingin jadi apa anda?
Sebenarnya saya ingin jadi Soe Hok Gie atau Alexander Supertramp di film "Into The Wild", namun akhir cerita keduanya tragis. Saya memutuskan tidak bermain di genre yang sama dengan mereka. Maka dari itu saya telah menjadi diri sendiri seutuhnya. Berbahagia menjadi suami yang hebat dan Bapak yang keren bagi anak-anak saya kelak.

ahahahahaha ngampret... Kenapa anda menggunakan nama sinyosaputro sbg account twitter anda? 
Menurut keyakinan Ki Joko Bodo, nama tersebut cocok dengan "weton" saya. Begitupun menurut Suhu Liong, "yinyang-nya" serasi dengan "shio" saya. Namun pendapat keduanya langsung dibantah keras oleh Mamah Dedeh dalam kuliah subuhnya di salah satu stasiun televisi swasta.

wuasemmm, terakhir. Apa harapan anda untuk nikita mirzani yg saat ini dipenjara karena tersandung kasus pemukulan?
Nikita sebenarnya anak baik, waktu kecil dia suka membantu Budi mengumpulkan kayu bakar. Yang penting tetap sholawat dan pakai kerudung di depan media, siapa tau FPI terketuk untuk membantu.




Demikian petikan wawancara kami, buat rumput-rumput di luar sana jangan minder. Tetaplah tawakal dan berikhtiar. INGAT! Di dalam tubuh yang sehat terdapat jomblo yang kuat!



Senin, 15 Oktober 2012

Kamis Malam Move On Bersama Eps.2 (Guest Star : Jake Riley)

Jumpa lagi dengan kami di Kamis Malam Move On Bersama, dan narasumber kita kali ini adalah pria bule yang sedang mencari jati dirinya di Ibu Kota. Dihubungi via sms, dia sedang asik membersihkan papan surfing kesayangannya yang diberi nama shirley sembari mendengarkan "Pump Up kicks" dari Band favoritnya yaitu "Foster The People". Ya benar, bule yang satu ini memang (sok) cool sekali.

"Hey dude, how it's going on?" tanya saya singkat. "Just doing my stuff dude, clean my shirley while listening Pump up Kicks" jawab dia singkat. "hey, you work in Jakarta, right?come here i'm at my friend's boarding house near Kemang" lanjut si jake.

Karena belum pernah mewawancarai seorang WNA, saya pun dengan semangat berapi-api langsung meluncur ke salah satu convenience store di sekitaran kemang. Tidak lama setelah saya memarkir motor terdengar suara Jake, "Hey Alfa, here", seru si jake. "It's long time no see you since we met in Kupang" ucap jake sembari menepuk punggung saya. "hey jake may i ask you a couple questions?" tanya saya kepada dia. "For What?" Lanjut dia. "Just for fun, for my blog actually" Jawab saya. "Weird, but oke lets roll" Timpal jake.

Cerianya Si jake (kiri), berfoto dengan saya (kanan)


Nama         : Jake Riley (Kalau gak salah eja)
Hobi           : Surfing (hobi bule yang terlalu mainstream)
Asal            : Perth, Australia
Domisili       : Random


Halo Mas Jake, sedang cari kerja ya di Jakarta? 
Ah sok tau kamu, cuma penasaran aja kaya apa Jakarta dan kebetulan hobi jalan-jalan. Kemarin di twitter dan TV kebetulan lagi rame soal PILKADA Jakarta sampai masuk TT worldwide ngalahin Lady Gaga dan  Justin Bieber.

Jadi Mas Jake sekarang udah gak hobi makan jeroan?
Hari kamis kebetulan tidak, kata dokter saya harus menjaga berat badan saya. Lagipula jeroan itu tidak baik untuk kesehatan, INGAT! di dalam tubuh yang sehat terdapat dompet yang sehat juga. Makanya selama di jakarta, saya rajin mengkonsumsi kangkung dan tempe oreg di warungnya mbak Mun.

Bukan sebagai bentuk penghematan Mas?
Sebenarnya hemat dan bokek itu beda tipis, tergantung dari sudut pandang mana kita melihat.

Mas tertarik dengan Pilkada Jakarta, apa ada misi terselubung dari inteligen Australia untuk menyisipkan Mas Jake sebagai pegawai honorer di Kantor Gubernur Jakarta?
Tenang-tenang, selama saya masih memegang papan surfing saya tidak pernah berfikir untuk menjadi pegawai honorer. Mungkin 5-10 tahun mendatang.

Benarkah perempuan yang suka lompat tali lebih piawai memainkan papan surfing mas?
Saya dengar begitu, bahkan Albert Einstein dalam bukunya yang belum pernah diterbitkan pernah mengutarakan hal tersebut. Namun pendapat Einstein langsung dibantah keras oleh Habib Riziq, lewat bukunya "The Untold Story".

Menurut survey, kebanyakan pria WNA lebih memilih pembantu rumah tangganya yang seorang WNI untuk dinikahi mas, apakah mas juga demikian?
Ah itu hanya urban legend, saya bukan bule yang mainstream, lagipula sekarang susah mencari pembantu di Indonesia. Kebanyakan dari mereka lebih memilih bekerja di Arab. Di sana job desk mereka jelas, saya ingin job desk tersebut diterapkan di Indonesia. Supaya para pembantu di Indonesia mempunyai jam kerja dari jam 08.00 pagi - 17.00 sore, cuti tahunan 24 hari per tahun dan cuti hamil selama 3 bulan. 
Dulu ide ini pernah saya gagas dengan Alm Munir.

Sekarang lagi marak tabrakan mas, yang lebih menghebohkan si Novi Amelia. Menurut Mas Jake?
Mungkin si Amel lagi buru-buru, rumornya juga dia cuma pake bikini. Kemungkinan dia abis renang dan udah kedinginan makanya dia buru-buru cari tukang "wedang ronde" atau jahe susu. Maklum belakangan ini suhu di Jakarta memang sedang dingin.

Ada tips buat Novi Amelia mas?
Hati-hati kalau lagi nyetir mbak, intinya jangan galau. Kapan-kapan kalau ada rencana nabrak lagi coba pake G-String atau lingerie, pasti beritanya akan lebih heboh. Kalaupun mbak lagi proses move on pake cara yang lebih dewasa juga banyak mbak, gak perlu nabrak orang juga kali.

Pernah Sulit Move On juga Mas?
Saya bersyukur lahir dan besar di Perth, di sana banyak sarana dan prasarana untuk percepatan move on. Di sana move on tidak sesulit di Indonesia. Di sana banyak klinik-klinik yang menyediakan layanan move on gratis bagi fakir miskin dan orang yang tidak mampu, tidak mampu move on maksud saya.

Ada Kata Mutiara Buat yang lagi Move On Mas?
Don't Do Drugs!!! Narkoba tidak menyelesaikan masalah, lebih baik lampiaskan kegalauanmu pada hal-hal yang positif, main gobak sodor bisa jadi alternatif.





 

Jumat, 05 Oktober 2012

Kamis Malam Move On Bersama Eps.1 (@MNfatah)


     Akhirnya ada juga narasumber yang bersedia dan rela kami Wawancarai, narasumber kita di episode perdana ini ialah :

Cerianya Fatah saat diwawancarai

Nama            : Muhammad Nurul fatah
Umur             : 21 tahun
Domisili          : Purwokerto
Profesi           : Mahasiswa
Hobi              : Olahraga



Ditemui di kediamannya di sekitaran Jl. DI panjaitan no 128 Purwokerto, Mas fatah yang juga penggiat @StandUp_Pwt ini memaparkan pandangannya sembari mengunyah Lumpia Boom kesukaannya. 




@MNfatah Slmt malam mas Fatah, sy dr redaksi KSMB mau tnya2,skrg lg sbuk apa mas?tetep selow kan tentunya? ".
 @Sinyo_Saputro Malam, selalu selow. Kesibukan masih kuliah aja. Sambil coba cari peruntungan di standup comedy (dlm ruang lingkup lokal aja)

sy lihat d infotainment,mas resmi mundur dr dunia musik, apakah krna gosip prmasalahan rebutan mic dgn Charlie STMJ12?
memang terjadi perebutan antara saya dgn charlie, karna mic charlie lagi di servis

knp lbih suka bnting stir jd plwak yg doyan brdiri?tdk kah itu trlalu mainstream?Apakah terinspirasi Andre Stinky d OVJ
knapa banting setir jadi pelawak, karna klo banting pelawaknya berat broo.. Konsep dasarnya skedar ngeluarin kegelisahan aja.

Screen Name mas fatah MNFatah, apakah msh ada hub sdra dgn Feri AFI? Boleh diceritakan sedikit mas?
  hubungan saya dengan feri AFI, kita memang sama2 keturunan adam.. gitu aja sih.  

ok next step mas, Apakah mas setuju dgn maraknya kemunculan motivator2 dadakan yg srg wira-wiri di twitter?
  many of em ain't "filsuf", they ain't poet. They ain't deep. They just have internet access.  

Menanggapi Kmenangan Jokowi mas. Apakh Beliau hrs mmpertahankan style kotak2ny sdgkn trend fashion skrg adlah tribal?
  biar lebih catchy, mungkin bisa ditambahkan dengan karakter mohawk.

mnurut LSI, hnya 60% ibu2 mmilih Jokowi, apakh utk pemilu mndatang beliau prlu mmakai daster utk mningkatkan %tasenya?
mohawk dan daster polkadot sepertinya kombinasi yg menarik.

Kabarnya KattyPerry putus dengan JohnMayer, Apakah ada hubungannya dengan bebasnya Aries dari NIAH Band mas?
  yg saya tau cuma NIAH, itu salah satu pulau di Indonesia. (Itu NIAS, bego!). Selebihnya tanyakan saja pd rumput yg bergoyang.  

Asik kata2 Mas Fatah dangdut abis, jd kgiatan mas sbg jomblowan sehat apa nih mas selain kepo-in TL mantan?
kegiatan rutin napas aja mas.
   
Terakhir, Ada pesan mas buat jomblo2 d luar sana yg belum move on?
akan ada momen yg indah di waktu yg tepat brooo.. *gila gue bisa ngetwit gitu.

Ahsek! Oke makasih Mas Fatah, cukup sekian "Kamis Malam Move On Bersama" ini. Keep Hunger Keep Strugle.

 
 



 

Kamis, 04 Oktober 2012

Tentang Kamis Malam Move On Bersama

     Seperti kita tahu Kamis Malam dipercaya sebagai hari yang sakral untuk bercinta. Dikutip dari www.kesehatan.kompasiana.com, Menurut penelitian terbaru dari London School of Economics, hari Kamis menjadi hari terbaik untuk melakukan hubungan seksual alias bercinta. Sunnah Rasul juga demikian, sehingga setiap malam jum’at itu terkesan sebagai malam ritualnya untuk melakukan hubungan intim, dan tentunya dengan suami/istri lebih afdolnya.

"Lantas bagaimana dengan kami-kami yang jomblo? Apakah kami harus ikut bercinta? dengan siapa?
Terkutuklah mereka semua yang update status setelah bercinta di Hari kamis", teriak Asep (21 tahun, Ojek Payung) yang ketika kami minta pendapatnya sedang menjajakan payungnya di sekitaran Bundaran HI.

 Berdasarkan kegalauan dan keresahan Asep itulah saya tergerak untuk membentuk suatu wadah yang bisa menampung aspirasi para jomblowan/jomblowati. Maka terbentuklah "Kamis Malam Move On Bersama".

"Apa itu Kamis Malam Move On Bersama ?", tanya Asep dengan aksen cool ala Rangga AADC yang keren itu.

Kamis Malam Move on Bersama adalah bentuk wawancara yang digagas sebagai Wadah para jomblowan dan jomblowati mengisi kamis malam mereka dalam hal yang sehat dan positif. Ini bukanlah sebuah komunitas yang setiap kamis malam nongkrong di PIM atau di Monas sambil memajang banner bertuliskan "Jomblo Available", seperti club-club motor yang tidak jelas itu.

Dengan "Kamis Malam Move On Bersama", kami berharap bisa mempromosikan kalian-kalian yang jomblo sehinggan akan terbentuk suatu hubungan saling menguntungkan antar jomblowan dan jomblowati. Jadi untuk kalian janganlah malu untuk mengaku Jomblo, berbanggalah karena Jomblo punya tempat istimewa dalam kehidupan bermasyarakat."Keep Hunger, Keep Strugle".

(NB:Kami mengadakan wawancara via Twitter, jika tertarik bisa menghubungi agen kami @Sinyo_Saputro )